Libur Natal dan Tahun Baru
Liburan Tetap di Jakarta? Jangan Khawatir, Inilah Atraksi Wisata yang Bisa Dipilih
Liburan akhir tahun tetap di Jakarta? Jangan khawatir, karena banyak acara menarik di Ibu Kota dan sekitarnya, yang membuat liburan tetap asyik.
Penulis: AC Pinkan Ulaan
Editor: AC Pinkan Ulaan
Untuk masuk keana memang harus mmbeli tiket, dan tahun ini Ancol menetapkan tarifnya Rp 185.000/orang.
Terlihat mahal, tapi itu ternyata harga tiket untuk dua atraksi. Jadi dengan membeli tiket itu pengunjung
bisa masuk Ocean Dream Samudra dan Sea World Ancol.
Di Ocean Dream Samudra pengunjung disuguhkan beberapa atraksi, antara lain Mermaid Show dan melihat sinterklas memberi makan singa laut dan lumba-lumba.
Sedangkan di Sea World Ancol, sinterklas akan memberi makan ikan hiu.
Tidak tertarik dengan piknik dan melihat biota laut? Tenang, masih ada atraksi bagi mereka yang
adrenaline junkie, yakni Dunia Fantasi (Dufan).
Apalagi sekarang Dufan punya wahana baru bernama Kereta Misteri, yang baru diluncurkan pada Sabtu (21/12).
Di wahana ini pengunjung tidak hanya dikocok perutnya oleh wahana roller coaster, tapi juga dibuat
merinding dengan penampakan makhluk-makhluk "dunia lain".
Tentu saja itu makhluk dunia lain jadi-jadian, alias hanya bohongan. Tapi, nggak tahu juga kalau terselip
makhluk astral asli, eh.
Untuk masuk Dufan, pengunjung dikenai biaya Rp 325.000. Namun, kata Budi Aryanto, dengan harga tersebut pengunjung sudah mendapat tiket tahunan (annual pass), yang artinya bisa masuk Dufan tanpa membeli tiket lagi di kunjungan selanjutnya selama setahun itu.
Program tiket tahunan juga diberlakukan Ancol untuk Atlantis, alias water park-nya yang melegenda itu.
Dengan membayar Rp 200.000/orang, pengunjung sudah mendapat annual pass.
Taman Mini Indonesia Indah (TMII)
Masih banyak orang yang mengira di TMII hanya berkunjung ke rumah daerah dari seluruh provinsi di
Indonesia.
Padahal di TMII banyak sekali museum yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan. Ada yang namanya Museum Pusat Peragaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (PP Iptek), Museum Listrik dan Energi Baru, Museum Minyak dan Gas Bumi, Museum Transportasi, dan banyak museum lainnya.
Pada liburan akhir tahun ini, tepatnya pada Kamis (26/12), Museum PP Iptek punya acara menarik dan
langka, yakni nobar (nonton bareng) Gerhana Matahari Cincin.
Peristiwa yang jarang terjadi di Indonesia itu rencananya akan terjadi pada Kamis siang, antara pukul
10.30 sampai 14.30 WIB.
Sementara pencinta teknologi masa lampau, di Mueum Pusaka masih berlangsung Pameran Pesona Keris Ganan.
Sedangkan bagi pencinta seni budaya, sila datang ke anjungan rumah daerah setiap provinsi karena mereka
memiliki acara masing-masing.
Taman Margasatwa Ragunan (TMR)
Suguhan utama di TMR, atau sering disebut sebagai Kebun Binatang adalah melihat binatang. Ya iyalah.
Setiap hari TMR memiliki acara pemberian makan (feeding time) bagi Gorila, di Pusat Primata Schmutzer.
Halaman selanjutnya
Sumber: Warta Kota
wahana baru di Ancol
museum museum di Taman Mini
libur Natal dan Tahun Baru
gerhana matahari cincin
Taman Mini Indonesia Indah
Taman Margasatwa Ragunan
Taman Impian Jaya Ancol
Symphony of the Sea Ancol
Museum Pusat Peragaan Ilmu Pengetahuan dan Teknolo
JakCard
ASTRA Infra Lakukan Protokol Aman dan Asik di Jalan Tol untuk Persiapan Libur Natal dan Tahun Baru |
![]() |
---|
Libur Akhir Tahun Makan Durian Matahari di Taman Buah Mekarsari |
![]() |
---|
Makan Buah Gratis dan Belajar Berkebun di Taman Buah Mekarsari |
![]() |
---|
Bandara Soekarno Hatta Sepi, dan Ini Dugaan Penyebabnya |
![]() |
---|
Mengisi Liburan Yang Seru Di Jakarta Aquarium |
![]() |
---|