Dampak wabah Covid 19
Ingat, Gratis Ubah Tanggal Kunjungan di Tiket Disneyland Sampai Tanggal 15 April 2020
Pemilik tiket taman hiburan Disneyland bisa mengubah tanggal kedatangan, atau membatalkan dan meminta pengembalian pembayaran tiket.
Penulis: AC Pinkan Ulaan
Editor: AC Pinkan Ulaan
Wabah Covid-19 belum tahu kapan akan berakhir, karena situasinya saat ini masih mengkhawatirkan di mana-mana.
Yang pasti wabah ini sudah mengacaukan rencana liburan banyak orang, karena banyak negara melakukan penutupan perbatasannya, mencegah atau membatasi pelancong masuk.
Kalau pun ada negara yang memperbolehkan pengunjung datang, mereka mewajibkan orang itu melakukan karantina mandiri selama 14 hari.
Untuk Indonesia sendiri, Pemerintah menginstruksikan warganya tidak bepergian dulu ke luar negeri.
Pendek kata, ribetlah jika memaksakan berlibur ke luar negeri saat ini.
Pastinya tidak sedikit orang yang saat ini gelisah, gara-gara sudah jauh-jauh hari membeli tiket taman hiburan Disneyland untuk liburan sekolah pada bulan Mei nanti.
Jangan khawatir, sebagaimana dilansir laman Evening Standard yang mengutip pengumuman Disney Park News, pengelola taman hiburan ini meniadakan biaya mengubah tanggal kedatangan atau pembatalan dengan pengembalian uang.
Calon pengunjung yang memiliki tiket untuk kedatangan sampai 1 Juni 2020, bisa melakukan perubahan tanggal atau pembatalan secara gratis sampai pertengahan 15 April 2020.
Pihak Disneyland juga mengumumkan bahwa pemiliki tiket bisa mengubah tanggal kedatangan sampai 15 Oktober 2020, tanpa harus membayar selisih harga yang mungkin terjadi.
Taman hiburan Disneyland, yang saat ini berlokasi di Hongkong, Shanghai, Tokyo, Los Angeles, Orlando, dan Paris, tutup sejak pertengahan Maret lalu akibat wabah Covid-19.
Sampai saat ini belum ada pemberitahuan kapan tempat-tempat itu akan beroperasi kembali.
Alamat berbeda
Sayangnya, meski sama-sama memakai nama Disneyland ternyata keenam taman hiburan itu tidak dibawah satu manajemen. Maka proses penundaan atau pembatalan harus dilakukan di alamat yang berbeda pula.
Misalnya, pemilik tiket Hong Kong Disneyland harus menghubungi layanan konsumen melalui email guest@hongkongdisneyland.com.
Sedangkan yang sudah membeli tiket Disneyland Shanghai harus menghubungi shanghaidisneyresort.com.
Begitu juga dengan Disneyland Tokyo, calon pengunjung yang sudah membeli tiket sampai tanggal 31 Mei 2020 harus mengunjungi situs tokyodisneyresort.jp.
Sementara pihak Disneyland Paris mengumumkan bahwa mereka menyediakan formulir perubahan status tiket, yang bisa diakses di alamat ini contact.disneylandparis.com.
Hanya saja, jika calon pengunung membeli tiket lewat pihak ketiga, atau agen wisata, maka pembatalan atau perubahan tanggal harus dilakukan lewat tempat pembelian.
• Wabah Virus Corona Paksa Tokyo Disneyland Tutup Dua Pekan
• Gara-gara Ajak Anak ke Disneyland Hongkong, Andien Aisyah Dicerca Warganet. Namun Dia Cuek
• Virus Corona Membawa Kesetaraan Bagi Pemegang Paspor Indonesia
wabah virus corona
ubah masa berlaku tiket Disneyland
refund tiket Disneyland
penutupan sementara Disneyland
konten reguler travel
dampak wabah virus corona bagi industri pariwisata
Tokyo Disneyland
Shanghai Disneyland
Hong Kong Disneyland
Disneyland Hongkong
Covid 19
Lion Air Hentikan Penerbangan Mulai 5 Juni 2020. Calon Penumpang Bisa Mengurus Pengembalian Uang |
![]() |
---|
Setelah Mendapat Sanksi, PT Angkasa Pura Berkomitmen Terapkan Pembatasan Fisik |
![]() |
---|
Buntut Calon Penumpang Bejubel, Sanksi Berat bagi Batik Air |
![]() |
---|
Setelah Kasus Penumpang Berjubel, Proses Verifikasi Dolumen Dipecah Menjadi 4 Posko |
![]() |
---|
Meski Tertib, Antrean Penumpang Mengular di Bandara Soekarno Hatta |
![]() |
---|